Agar Cepat Hamil Menurut Pakar Kehamilan

Senin, 11 Desember 2017

Agar Cepat Hamil Hindari 5 Makanan Berikut, No 2 Paling Bahaya

Ada banyak sekali faktor yang menentukan seseorang bisa cepat hamil, salah satunya adalah asupan nutrisi yang dikonsumsi oleh calon ibu. Menurut para ahli faktor yang perludiperhatikan dan mempengaruhi proses kehamilan adalah pola makan yang baik dan terjaga.Ada keterkaitan antara makanan dan kesuburan, ada makanan yang baik dikonsumsi untuk kesuburan begitu juga sebaliknya ada beberapa jenis makanan yang tidak baik bagi Anda yang ikin lekas hamil.

Maka dari itu jika Anda ingin segera momongan segera thindari beberapa makanan berikut, dengan menghindari makanan ini maka akan membuat sistem reproduksi berjalan dengan baik dan memperbesar peluang Anda untuk segera mengandung. Apa saja makanan dan minuman yang harus dihindari? berikut detail selengkapnya seperti yang dilansir Boldsky.

Hindari 5 Makanan Berikut Supaya Cepat Hamil

1. Soda

Soda memiliki kandungan gula yang cukup tinggi sehingga berpotensi meningkatkan kadar gula dalam darah. Ini merupakan salah satu jenis minuman yang harus dihindari karena memiliki dampak yang kurang baik bagi kesuburan.

2. Alkohol

Minuman jenis ini memang sangat tidak baik dikonsumsi oleh orang biasa apalagi bagi ibu yang ingin cepat hamil. Alkohol dapat merusak kesuburan dan bahkan dapat berpotensi mengakibatkan keguguran. Terlalu banyak minum alkohol juga berbahaya bagi kesehatan bayi dalam kandungan.

3. Kopi

Kandungan kefein yang tinggi pada kopi dapat mengakibatkan kemampuan tubuh menyerap zat besi menjadi berkurang. Akibatnya akan menghambat proses kehamilan karena tubuh memerlukan asupan zat besi yang cukup agar bisa cepat hamil. Namun bukan berarti Anda tidak boleh sama sekali meminum kopi, kalau hanya untuk sesekali juga tidak masalah.

4. Ikan Mengandung Merkuri

Sebaiknya menghindari ikan yang memiliki kandungan merkuri yang sangat banyak seperti ikan tuna, ikan halibut, dan ikan pedang.

5. Kedelai

Kedelai memang sangat berguna bagi kesehatan, namun bagi wanita yang ingin cepat hamil sebaiknya menghindari makanan ini karena dapat menurunkan kesuburan wanita. Maka dari itu jika Anda mengalami masalah kesuburan lebih baik menghindari kedelai.

Itulah beberapa jenis makanan dan minuman yang sebaiiknya Anda hindari apabila dalam waktu dekat Anda berencana untuk segera memiliki momongan. Selalu perhatikan gaya hidup dan pola makan yang teratur, terakhir konsultasi dengan dokter kehamilan untuk menemukan solusi terbaik.
Facebook Twitter Google+